Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

Fakultas Hukum Unwira Gelar Praktik Peradilan Semu

 

Pose bersama.


Kupang, CAKRAWALANTT.COM - Fakultas Hukum, Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang, menggelar Praktik Peradilan Semu, Rabu (6/12/2023), di Ruangan Sidang, Kampus Merdeka. Praktik tersebut digelar dengan perkara perdata No. 1/pdt.G/2023/FHU dengan pokok perkara perselisihan pemutusan hubungan kerja sepihak antara Junaldo Klau (Penggugat) dan Aldi Manek selaku Ketua PT Naviri Cabang NTT (Tergugat).


Baca juga: Tekankan Pembelajaran Matematika yang Kreatif dan Inovatif, Program Studi PendidikanMatematika Gelar Seminar Nasional

 

Dosen Pengampu Mata Kuliah Hukum Acara Perdata, Stefanus Don Rade, S.H., M.H., mengatakan, praktik peradilan semu tersebut digelar untuk melatih mahasiswa semester V sebelum menjalani praktik di Pengadilan Negeri (PN) Kota Kupang pada semester VII mendatang.



“Di semester VII nanti, kita tidak akan praktik seperti ini, tetapi sudah praktik yang lebih matang dibandingkan dengan saat ini. Oleh sebab itu, praktik ini akan membantu teman-teman agar ada gambar ketika praktik langsung di Pengadilan Negeri, sehingga tidak mengalami kesulitan nantinya,” ujarnya.


Baca juga: Fakultas Filsafat UNWIRA Gelar Seminar Internasional, Begini Tanggapan Pemateri dari Timor Leste

 

Ia menerangkan, kurikulum di Fakultas Hukum Unwira sudah dirancang sedemikian rupa untuk menghasilkan para lulusan yang kompeten di bidang hukum. Para lulusan, sambung Stefanus, tidak saja menghafal teori dan Undang-Undang, tetapi juga dapat mengaplikasikan apa yang telah dipelajari tersebut di dunia kerja dengan baik.



Usai praktik, Stefanus mengapresiasi para mahasiswa yang telah melaksanakan praktik dengan baik. Ia juga menjelaskan bahwa dalam hukum perdata, mahasiswa akan diajarkan proses pembuatan kontrak, perjanjian, persidangan, pemeriksaan saksi, dan lain sebagainya dalam bentuk teori.


Baca juga: Perkuat Keakraban Mahasiswa, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Selenggarakan Makrab

 

“Tetapi, ketika teman-teman calon mahasiswa masuk ke Unwira, kami akan memadukan teori, praktik, dan pelatihan agar mahasiswa siap menghadapi tantangan dunia hukum,” pungkasnya. (Jefri Seran/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments