(Dokumentasi kegiatan perlombaan di SMPN Satap Manumuti. Foto: perlombaan cerdas cermat) |
Malaka, CAKRAWALANTT.COM - Dalam menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT)
ke-78 Republik Indonesia (RI), Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) Satu Atap
(Satap) Manumuti, Kabupaten Malaka, menggelar aneka perlombaan bagi para
peserta didik pada 12-17 Agustus 2023.
Kegiatan tersebut mengusung tema Menanamkan Nilai Nasionalisme dalam Diri Peserta Didik serta
didukung oleh kepala sekolah, guru, tenaga kependidikan, dan pihak komite.
Kepada media ini, Kepala SMPN Satap Manumuti, Agustina
Seuk Bria, menuturkan kegiatan perlombaan tersebut digelar untuk menyambut dan
memeriahkan HUT ke-78 RI.
“Ini merupakan bagian dari upaya memeriahkan HUT RI. Semoga
bisa membawa semangat patriotisme dan nasionalisme bagi para peserta didik,
guru, dan tenaga kependidikan di sekolah ini,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Agustina menambahkan kegiatan perlombaan
itu juga merupakan salah satu cara meningkatkan mutu pendidikan, baik di bidang
akademik maupun nonakademik. Untuk itu, ia berharap agar para peserta dan
panitia bisa berpartisipasi dengan baik dan bertanggung jawab.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Yohanes Paulus
Hane, menerangkan kegiatan perlombaan menyambut HUT ke-78 RI tersebut terdiri
atas lomba cerdas cermat, futsal, dan fashion
show.
“Masing-masing kelas akan mengutus perwakilannya. Untuk
lomba cerdas cermat, satu rombongan belajar mengutus satu regu. Untuk futsal
juga wajib mengutus tim putra dan putri. Setiap hari para peserta akan
mengikuti lomba futsal pada pagi hari, kemudian dilanjutkan lomba cerdas cermat
sampai selesai. Sore lanjut lagi dengan futsal. Sedangkan, fashion show akan digelar pada hari penutupan seusai upacara
bendera,” ungkap Yohanes.
Ia mengatakan melalui kegiatan tersebut para peserta
didik diharapkan dapat menghargai jasa para pahlawan sekaligus meningkatkan
rasa cinta terhadap tanah air.
“Tujuan kegiatan ini adalah untuk membentuk karakter
para peserta didik dalam menghargai jasa para pahlawan dan meningkatkan rasa
cinta terhadap tanah air tercinta ini,” ujarnya.
Selain itu, tambah Yohanes, kegiatan tersebut juga
dapat meningkatkan minat dan bakat peserta didik di bidang olahraga, berpikir
kritis, dan berinovasi sesuai visi/misi sekolah.
Sedangkan, Rince Nahak, salah seorang peserta lomba
cerdas cermat mengaku senang dan bangga karena bisa terlibat di dalam kegiatan
tersebut.
“Tentunya saya merasa bangga karena kegiatan tersebut
bisa meningkatkan potensi dan bakat saya secara maksimal,” pungkasnya. (Abel/MDj/red)
0 Comments