(Suasana kuliah umum bersama para guru saat kegiatan KKBM Prodi Pendidikan Matematika Unwira) |
TTS, CAKRAWALANTT.COM - Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika
Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang menggelar kegiatan Kemah
Kerja Bakti Mahasiswa (KKBM) di Kelurahan Niki-niki, Kecamatan Amanuban Tengah,
Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), selama sepekan, yakni pada 17-23 Juli
2023.
Kepada media ini, Minggu (23/7/2023), Ketua Prodi
Pendidikan Matematika Unwira, Wilfridus Beda Nuba Dosinaeng, M.Pd., menuturkan
tujuan penyelenggaraan KKBM tersebut adalah untuk menjalin hubungan baik
bersama masyarakat, khususnya para peserta didik tingkat SD, SMP/MTs, dan SMA/SMK
di Kelurahan Niki-niki.
“Hal ini juga berguna untuk meningkatkan minat peserta
didik untuk mempelajari matematika melalui pembelajaran yang asyik dan
menyenangkan, serta menyadarkan mereka akan pentingnya matematika guna meningkatkan
mutu pendidikan di era globalisasi saat ini. Selain itu, bagi masyarakat
Kelurahan Niki-niki, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat setempat
dalam mengatasi kesulitan belajar matematika yang dialami oleh anak-anaknya,”
tambah Wilfridus.
Lebih lanjut, terang Wilfridus, melalui kegiatan KKBM
tersebut, para mahasiswa dapat membentuk diri sebagai bagian dari masyarakat
sekaligus belajar mempraktikkan keilmuannya di tengah masyarakat.
“Mahasiswa bisa disiapkan untuk menjadi guru
matematika dengan terjun langsung di lapangan dan memotivasi mereka untuk
mempraktikkan ilmu matematika yang sudah dipelajari kepada masyarakat,” tandas
Wilfridus.
Baca juga: Rektor UNWIRA Kupang Lepas Peserta KKNT-PPM
Sedangkan, Ketua Tim Mahasiswa, Bruder Evaldus,
menyampaikan bahwa terdapat beberapa kegiatan yang dilakukan selama
penyelenggaraan KKBM tersebut, seperti kunjungan ke sekolah-sekolah,
pelaksanaan lomba cerdas cermat matematika tingkat SMP, kuliah umum bagi para
guru terkait Kurikulum Merdeka, pentas seni mahasiswa dan peserta didik tingkat
SMP, serta partisipasi mahasiswa dalam paduan suara (koor) saat perayaan misa
di Paroki Aryos Niki-niki.
Sementara itu, Ketua DPP Aryos Niki-niki, Jakobus,
menyampaikan terima kasih kepada Prodi Pendidikan Matematika Unwira yang telah
berpartisipasi untuk membantu masyarakat setempat selama kegiatan KKBM.
Baca juga: Pelatihan di BPSDMD NTT, Rektor UNWIRA Beri Ceramah Kepemimpinan Pancasilais dan Berintegritas
“Banyak hal yang dibagikan oleh para mahasiswa kepada
masyarakat dan anak-anak kami di sekolah. Tentunya, ini menjadi wujud nyata
dari Prodi Pendidikan Matematika Unwira untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Terima
kasih dan apresiasi kepada Prodi Pendidikan Matematika Unwira. Semoga hal
serupa bisa terus berlanjut untuk kemajuan pendidikan di Wilayah TTS,”
pungkasnya. (Albert Baunsele/MDj/red)
0 Comments