Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

SMA NEGERI 1 AMANUBAN TENGAH GELAR PERJUSAMI

 

(Foto: Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten TTS, Dominggus J. O. Banunaek, saat menghadiri kegiatan Perjusami di SMA Negeri 1 Amanuban Tengah)


TTS, CAKRAWALANTT.COM - Guna meningkatkan dan menumbuhkan kreativitas peserta didik, Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Amanuban Tengah, Timor Tengah Selatan (TTS), menggelar Perkemahan Jumat, Sabtu, dan Minggu (Perjusami) (11-13/11/2022) di halaman sekolah tersebut. Selain untuk menunjang kreativitas, kegiatan Perjusami juga bermanfaat untuk melatih mental peserta didik dalam menghadapi setiap tantangan dan persoalan hidup. Hal itu diutarakan oleh Kepala SMA Negeri 1 Amanuban Tengah, Ebenhezer Kase, S.Pd..,M.Pd., kepada media ini, Senin (14/11/2022).  

 

“Kegiatan tersebut diikuti oleh peserta didik dan pendidik atau tenaga kependidikan SMA Negeri Amanuban Tengah. Kegiatan Perjusami tersebut bertujuan untuk melatih mental dalam berorganisasi dan bagaimana mengatasi setiap tantangan. Di samping itu juga merupakan kegiatan ekstrakurikuler yang perlu dilakukan agar tidak saja pembelajaran di kelas melainkan di luar kelas,” ujarnya.



Ebenhezer juga menandaskan bahwa di dalam kegiatan Perjusami tersebut, juga diselenggarakan pengukuhan Gugus Depan (Gudep) SMA Negeri 1 Amanuban Tengah Kwartir Ranting (Kwaran) Amanuban Tengah oleh pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) TTS di halaman sekolah tersebut.

 

Sementara itu, salah seorang peserta didik yang enggan menyebutkan namanya mengaku senang dengan kegiatan tersebut karena dilatih untuk hidup mandiri. “Kami dituntut untuk tidak ingat  diri saja karena saling mengingatkan terkait jadwal kegiatan yang telah ditentukan, sehingga bisa dikatakan bagaimana membangun sebuah kekompakan dalam tim tertentu,” ungkapnya. (Albert Baunsele/MDj/red)


Post a Comment

0 Comments