Penyerahan
mahasiswa PKL dari pihak Prodi Akuntansi Unipa Maumere kepada Puskopdit Utama
Swadaya Maumere di Aula Heinrich Puskopdit Wairklau, Selasa (15/2/22).
Sikka, CAKRAWALANTT.COM - Sebanyak 152 orang mahasiswa Universitas Nusa Nipa
(Unipa) Maumere mengikuti kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di beberapa
Koperasi Kredit (Kopdit) yang berada di Wilayah Kabupaten Sikka dan Flores
Timur. Prosesi penyerahan para peserta PKL tersebut berlangsung di Aula
Heinrich Puskopdit Wairklau Maumere, Selasa (15/2/2022).
Acara tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati
Sikka, Romanus Woga, Ketua Puskopdit Swadaya Utama, Aleksius Bartolomeus, Wakil
Dekan 1 Fakultas Ekonomi Unipa Maumere, Andreas Rengga, Kaprodi Akuntansi Unipa
Maumere, Hendrikus Herdil dan Wakil Ketua Pengurus Puskopdit Swadaya Utama,
Agustinus R. Heni Doing.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sikka, Romanus Woga
mengatakan bahwa mahasiswa Unipa Maumere harus menunjukan jati diri sebagai
agen perubahan ketika berada di tengah masyarakat. Menurutnya, hal yang paling
mendasar dan harus dimiliki adalah perilaku.
“Jagalah perilaku saat berpraktik di lapangan.
Tunjukkan kepada masyarakat bahwa mahasiswa Unipa memiliki perilaku yang mulia,”
ungkapnya.
Romanus menambahkan mahasiswa yang memiliki
idealisme harus mempunyai mimpi ke depannya. Selain itu, sambungnya, para
mahasiswa juga harus bersikap jujur dalam memanfaatkan uang yang diberikan oleh
para orang tua. Untuk itu, tegasnya, mahasiswa Unipa hendaknya memiliki
integritas yang tinggi.
Sementara itu, Ketua Puskopdit Swadaya Utama,
Aleksius Bertolomeus sangat mengapresiasi kehadiran para mahasiswa Prodi
Akuntansi Unipa Maumere. Para mahasiswa yang mengenakan seragam kampus berwarna
orange tersebut, ungkapnya, akan menjadi bunga yang indah dan mampu menghiasi
setiap kopdit di Wilayah Kabupaten Sikka dan Flores Timur. Di samping itu,
Aleksius juga meminta para pengurus Kopdit agar mampu melayani setiap mahasiswa
dalam masa PKL tersebut.
Senada dengan itu, Wakil Dekan 1 Fakultas Ekonomi
Unipa Maumere, Andreas Rengga mengatakan bahwa kegiatan PKL bertujuan untuk
memperkenalkan para mahasiswa pada dunia kerja sekaligus memberikan ruang
kepada mahasiswa untuk menerapkan pengetahuannya terkait etos kerja. Untuk itu,
sambung Andreas, para mahasiswa harus mampu bersikap disiplin dan membangun
komunikasi yang baik dengan pihak koperasi.
Untuk diketahui, 152 orang mahasiswa Prodi Akuntansi
Unipa Maumere yang menyebar di Kabupaten Sikka terdiri dari 63 orang di Koperasi
Pintu Air, 30 orang Obor Mas, 10 orang di Tuke Jung, 7 orang di Hiro Heling, 4
orang di Puskopdit, 4 orang di Sube Huter, 3 orang di Bina Pertiwi, 3 orang di
Plelu Meluk, 3 orang di Suri Pudi, 2 orang di Bina Keluarga, 2 orang di Bintang
Timur, serta 2 orang di Tuke.
Sedangkan, untuk Wilayah Flores Timur, para mahasiwa
terbagi di San Dominggo sebanyak 4 orang, Guru Kelubagolit sebanyak 10 orang
dan Ikamala sebanyak 3 orang. (Sebastian
Kopong/MDj/red)
0 Comments