Update

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

UNWIRA KUPANG

TIGA SMP KATOLIK YAYASAN SWASTISARI CABANG SOE GELAR SIMULASI UNBK


TTS, CAKRAWALANTT.COM – Tiga SMP Katolik yang bernaung di bawah Yayasan Swastisari Cabang Soe, mengikuti simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di ruang Laboratorium SMA Stella Maris Niki-Niki, Senin (2/3) hingga Selasa (3/3/2020). Tiga SMP tersebut yakni, SMPK Sint Aloysius Niki-Niki, Kecamatan Amanuban Tengah, SMPK Sint Arnoldus Oeekam, Kecamatan Amanuban Timur, dan SMPK Sint Don Bosko Tumu, Kecamatan Amanatun Utara.

Kepala SMPK Sint Arnoldus Oeekam, Romo Herman Poylado, Pr., kepada media ini mengungkapkan, berdasarkan perkembangan zaman dan teknologi maka lembaga pendidikan perlu menyesuaikan diri dengan berbagai langkah dalam menjawab tuntutan perkembangan tersebut. Salah satu tuntutan tersebut yakni, pelaksanaan UNBK.

“Sehingga kita berinisiatif untuk bergabung bersama. Pada sisi yang lain walaupun kita memiliki komputer yang terbatas namun itu bukan halangan untuk tidak menggelar UNBK, karena ada banyak jalan menuju Roma,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala SMPK Sint Don Bosco Tumu, Romo Tino Raring, Pr., mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan secara bersama tersebut merupakan langkah positif pihak sekolah dalam mempersiapkan peserta didik yang akan mengikuti UNBK. Untuk kelancaran kegiatan, ungkapnya, peserta didik dari sekolahnya menginap di Pastoran Niki-Niki. Hal ini dikarenakan jarak sekolah yang cukup jauh dari pusat kegiatan.

Pantauan media, kegiatan tersebut berjalan lancar. Tercatat 114 peserta mengikuti simulasi UNBK tersebut dengan rincian SMPK Sint Aloysius Niki-Niki 65 orang, SMPK Sint Arnoldus Oeekam 29 orang, dan SMPK Sint Don Bosco Tumu 20 orang. (Albert Baunsele_Kontributor/red)


Post a Comment

0 Comments